Dapur Kita - Resep Masakan Membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special

Ikan bawal salah satu ikan yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia, karena memiliki dagingnya yang tebal, enak dan juga gurih.

Ikan laut maupun ikan air tawar sama-sama memiliki bentruk yang khas serta memiliki rasa yang sedikit berbeda, namun dari segi kandungan nutrisi gizinya hampis sama, terlebih pada proteinnya hanya mungkin kadarnya saja yang berbeda. Namun berbeda tetap ikan adalah makanan yang sangat banyak disukai, terlebih dimasak dengan cara dibakar, di buat sup dan juga goreng ikan bawal asam manis.

Ikan bawal goreng asam manis adalah salah satu masakan khas yang memiliki rasa yang lezat dan juga gurih kala disantap, karena itu tidak heran apabila masakan ikan bawal goreng asam manis ini banyak dicari dan disajikan sebagai menu masakan setiap harinya. Nah, bagi anda penggemar masakan ikan bawal ada resep yang akan kami berikan yaitu ikan bawal goreng asam manis yang membuat makanan ini betambah special, berikut langkah-langkahnya dibawah ini.

ikan bawal asam manis

Nama Resep

Resep Masakan Membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special

4.8 112

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang diperlukan untuk membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special

Bahan dan Bumbu

  • 2 ekor ikan bawal segar
  • 1 buah jeruk nipis
  • 4 buah wortel,siiris tpis memanjang
  • 2 sendok makan tepung sagu
  • 200 ml air
  • 2 sendok makan gula psir
  • 1 sendok makan air asam jawa
  • Kecap manis secukupnya
  • garam secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Bahan Bumbu diiris

  • 4 jari jahe, diiris korek api
  • 6 siung bawang putih, diiris
  • 10 butir bawang merah, diiris
  • 2 buah tomat, diiris

Cara Membuat Ikan Bawal Asam Manis Special

Cara Memasak

  1. Ikan bawal dibersihkan, buang bagian isi perutnya lalu bilas kembali hingga bersih. lalu lumuri dengan perasan air jeruk nipis dan juga garam kemudian diamkan sekitar 15 menit.
  2. Selanjutnya adalah panaskan minyak goreng untuk menggoreng ikan bawal sampai matang, angkat dan tiriskan.
  3. Kemudian panaskan minyak untuk menumis, selanjutnya tumis bawang merah, bawang putih dan jahe sampai harum. Setelah itu tambahkan larutan tepung sagu.
  4. Selanjutnya adalah tambahkan air asam jawa, gula pasir dan juga garam, lalu aduk hingga merata dan kuahnya mengental.
  5. Setelah itu masukan wortel tapi sudah direbus sebelumnya, setelah itu aduk hingga rata. Angkat.
  6. Setelah itu siramkan pada ikan bawal yang sudah disimpan pada piring saji.
  7. Ikan bawal saus asam manis siap disajikan.

Itulah dia Resep Masakan Membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special yang bisa anda buat dirumah. Bahan yang banyak ditemukan serta cara memasaknya yang sngat sederhana. Jadikan masakan ikan bawal goreng asam manis ini sebagai sajian makan disetiap menu harian anda. Untuk lebih istimewa mengkonsumsi ikan bawal goreng asam manis ini coba dotambah dengan beberapa bahan lainnya agar pada saat disantap lebih istimewa. Semoga bbermanfaat dan selamat mencoba.

Jangan lupa share ya Resep Masakan Membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special kepada semua teman, saudara semua penikmat kulinerresepnyadapurkita.blogspot.com dimanapun berada, dan jangan lupa juga untuk memberikan komentar pada kolom yang sudah kami sediakan pada kolom dibawah ini.

0 Response to "Dapur Kita - Resep Masakan Membuat Ikan Bawal Goreng Asam Manis Special"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel